Anda memiliki bayi dan/atau anak-anak yang masih kecil? Dan Anda membutuhkan berbagai keperluan mereka? Namun karena keterbatasan dana maka belum bisa memperoleh perlengkapan keperluan mereka. Jangan khawatir, Anda bisa menggunakan jasa penyewaan keperluan bayi dan anak.
Contents
Keperluan Bayi dan Anak
Perlengkapan bayi dan anak-anak saat ini semakin beragam, baik jenis maupun mereknya. Harga yang beredar di pasaran pun bervariasi. Hanya saja, perlengkapan yang bermutu, harganya benar-benar tidak masuk akal alias mahal.
Ini mungkin memberatkan bagi para orang tua, apalagi ada pertimbangan pemakaiannya yang sementara karena bayi dan anak-anak cepat sekali pertumbuhan dan perkembangannya. Pada akhirnya barang-barang ini akan tersimpan dalam gudang.
Oleh karena itu, adanya jasa penyewaan keperluan bayi dan anak-anak bisa menjadi alternatif baru bagi para orang tua untuk berhemat di masa sulit. Kelebihan bisnis penyewaan ini ada pada persaingannya yang tak ketat. Hal ini bisa kita lihat dari masih jarangnya jenis bisnis penyewaan seperti ini kita temui.
Anda dapat bermain harga sewa tanpa terpengaruh pada sistem dan biaya sewa dari pesaing bisnis. Adapun peralatan yang bisa Anda tawarkan di dalam penyewaan ini antara lain :
- stroller,
- baby box,
- baby bouncing,
- car seat,
- kursi makan bayi,
- car seat,
- pompa ASI dan
- mainan anakanak seperti :
- tempat mandi bola,
- jungkat jungkit,
- ayunan,
- mobil-mobilan, dan
- kotak bermain pasir.
Perizinan Usaha Penyewaan Keperluan Bayi & Anak
Izin usaha yang mutlak dimiliki oleh para pemilik bisnis penyewaan keperluan bayi dan anak (mainan) yaitu :
Berdasarkan tempat usaha
- Izin Mendirikan Bangunan (IMB).
Berdasarkan jenis usaha
- Izin Sementara Usaha Pariwisata (ISUP)
- Izin Tetap Usaha Pariwisata (ITUP)
- Surat Izin Tempat Usaha (SITU)
- Izin Gangguan (HO)
- Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP)
Izin yang berkaitan dengan bentuk usaha juga harus Anda persiapkan. Berikut ini beberapa dokumen yang harus ada untuk usaha perorangan :
- Kartu Tanda Penduduk (KTP)
- Photokopi bukti pelunasan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) terakhir
- Tanda Daftar Perusahaan (TDP)
- Surat Pengantar dari Kecamatan untuk mengurus izin HO dan SITU ke Dinas Perizinan
- Surat Pernyataan tak keberatan dari tetangga terdekat
a. Mengurus NPWP
Salah satu syarat untuk membuat usaha (termasuk jasa penyewaan keperluan bayi dan anak) adalah NPWP. NPWP ini merupakan nomor yang diberikan kepada Wajib Pajak (WP). Dan merupakan tanda pengenal atau identitas bagi tiap WP dalam melaksanakan hak dan kewajibannya di bidang perpajakan.
Pendaftaran NPWP dapat dilakukan di Kantor Pelayanan Pajak (KPP). Yaitu KPP yang wilayahnya meliputi tempat tinggal atau kedudukan Wajib Pajak (WP) untuk diberikan NPWP. Untuk mengajukan NPWP, Anda perlu mengisi formulir pendaftaran dan melampirkan berbagai persyaratan administrasi yang dibutuhkan.
Selain pengurusan langsung ke KPP, pelayanan urusan pajak pun bisa dilakukan secara on-line. Pendaftaran secara online melalui e-register yaitu cara pendaftaran NPWP via media elektronik on-line (internet).
Pengurusan NPWP dimaksudkan untuk memenuhi salah satu persyaratan saat mengajukan ISUP. Di mana NPWP ini adalah salah satu syarat pembuatan Rekening Koran di bank.
Beberapa dokumen yang dibutuhkan untuk pengurusan pembuatan NPWP pribadi berupa Fotokopi KTP yang masih berlaku atau Kartu Keluarga (KK). Selain itu sediakan Surat Keterangan Tempat Usaha (SKTU). Di mana surat izin ini merupakan tambahan bagi perorangan yang punya kegiatan usaha seperti jasa penyewaan keperluan bayi & anak, dll.
Di mana SKTU diperoleh dari instansi yang berwenang sekurangkurangnya Lurah atau Kepala Desa. Mendaftar NPWP Badan Usaha harus melampirkan fotokopi :
- Akta Pendirian Perusahaan;
- KTP Pengurus; dan
- Keterangan Kegiatan Usaha dari Lurah.
Pengurusan NPWP ini tak dipungut biaya dan Surat Keterangan Terdaftar (SKT) diberikan di hari berikutnya. Sedangkan Kartu NPWP diberikan paling lambat 1 hari kerja sesudah diterimanya Surat Permohonan secara lengkap.
b. Mengurus IMB Bangunan Usaha
Pada dasarnya pengurusan bangunan rumah tinggal dan bangunan untuk usaha itu berbeda. Jadi Anda sebaiknya memperhatikan dokumen yang satu ini. Hal tersebut bila usaha Anda (jasa penyewaan keperluan bayi dan anak), yang berdomisili sama dengan rumah tinggal, mulai semakin berkembang.
Dokumen yang harus Anda persiapkan dalam pengajuan IMB antara lain :
- Surat pernyataan dari pemohon bahwa tanah yang Anda kuasai atau miliki tersebut tak berada dalam kasus sengketa.
- Fotokopi berkas seperti :
- KTP sebanyak 1 lembar.
- Surat tanah.
- Surat Izin Bekerja (SIB) sebagai penanggung jawab dari rancangan arsitektur.
- Surat Izin Penunjukkan Penggunaan Tanah (SIPPT) dari Gubernur bagi yang disyaratkan.
- Keterangan dan Peta Rencana Kota dari Dinas / Suku Dinas Tata Kota atau Peta Kutipan Rencana Kota sebagai penggantinya.
- Gambar rancangan arsitektur bangunan (RAB).
Gambar RAB untuk pembangunan IMB harus Anda lengkapi dengan hasil penilaian dari Tim Penasihat Arsitektur. Tapi hal tersebut bila :
- lantai bangunan lebih dari 8 m, dan
- pemakaian konstruksi khusus pada pembangunannya.
Jadi Anda yang melakukan kegiatan usaha di rumah tinggal yang hanya berlantai kurang dari 3, tak memerlukan surat ini. Untuk jenis usaha apa saja termasuk jasa penyewaan keperluan bayi dan anak.
c. Mengurus Surat Izin Tempat Usaha (SITU)
Salah satu izin untuk usaha jasa penyewaan keperluan bayi dan anak adalah SITU. Dokumen yang Anda butuhkan dalam pengurusan SITU baru yaitu sebagai berikut :
- Pas foto hitam putih
- Fotokopi berkas seperti :
- KTP (1 lembar)
- Sertifikat tanah / surat sewamenyewa (1 rangkap)
- IMB (1 lembar)
- Akta Pendirian Perusahaan bagi usaha yang berbadan hukum (1 rangkap)
- Bukti lunas PBB tahun berjalan
- Sketsa lokasi (1 lembar)
Di daerah tertentu, pengurusan SITU mulai direncanakan untuk dilimpahkan ke Kantor Kecamatan.
d. Mengurus Surat Izin Gangguan (HO)
Selain izin-izin di atas usaha jasa penyewaan keperluan bayi dan anak juga memerlukan surat izin HO. Berikut beberapa persyaratan mengajukan izin gangguan :
- Foto berwarna 3×4 sebanyak 3 lembar (latar belakang merah)
- Fotokopi dokumen seperti :
- IMB, site plan serta gambar denah dan situasinya
- Sertifikat atau keterangan kepemilikan / pemakai tanah
- Akta Pendirian Badan Hukum Perusahaan (hanya untuk perusahaan / bisnis yang berstatus badan hukum)
- KTP (1 lembar)
- Surat pernyataan tak keberatan dari warga / tetangga sekitar tempat usaha yang lurah dan camat setempat ketahui
- Bukti pelunasan PBB tahun berjalan
Simulasi Biaya Memulai Bisnis
Berikut simulasi biaya memulai bisnis penyewaan keperluan bayi dan anak
MODAL AWAL | ||
Beli perlengkapan yang akan disewakan | Rp | 30.000.000 |
PENGELUARAN SEBULAN | ||
Air, telepon, listrik | Rp | 500.000 |
Karyawan | Rp | 600.000 |
Biaya perawatan alat / perlengkapan | Rp | 500.000 |
Belanja barang / mainan | Rp | 500.000 |
Total pengeluaran sebulan | Rp | 2.100.000 |
PEMASUKAN SEBULAN | ||
Alat / mainan murah (di bawah Rp 200 ribu) 60 buah @ 20.000/bulan | Rp | 1.200.000 |
Alat / mainan mahal (harga di atas Rp 2 juta) 10 buah @ 300.000/bulan | Rp | 3.000.000 |
Pendapatan dari event (asumsi 3 event/bulan) @ 500.000 = 3 x Rp 500.000 | Rp | 1.500.000 |
Penggantian biaya kerusakan / ganti rugi = Rp 300.000 s/d Rp 500.000 | Rp | 300.000 |
Total Pemasukan sebulan | Rp | 6.000.000 |
KEUNTUNGAN DAN BALIK MODAL | ||
Keuntungan : Rp 6.000.000 – Rp 2.100.000 = Rp 3.900.000 | ||
Balik modal : Rp 30.000.000 / Rp 3.900.000 = 7 – 8 bulan |
Contoh simulasi beberapa perlengkapan yang bisa Anda sewakan dalam bisnis penyewaan keperluan bayi dan anak.
Nama | Perkiraan Harga di Pasaran (Rp)* |
Stroller | 700.000 – 20.000.000 |
Baby box | 500.000 – 2.500.000 |
Baby walker | 300.000 – 800.000 |
Meja mandi bayi | 500.000 – 1.200.000 |
Bouncing chair | 800.000 – 1.000.000 |
Car seat | 1.500.000 – 3.500.000 |
Play pen | 1.100.000 – 2.250.000 |
Push a long walker | 500.000 – 800.000 |
Breast pump manual | 150.000 – 350.000 |
Breast pump elektrik | di atas 5.000.000 |
Sterilisator | 400.000 – 800.000 |
Bottle warmer | 120.000 – 250.000 |
High chair (kursi makan bayi) | 400.000 – 2.500.000 |
Babyfood processor | 1.000.000 – 1.500.000 |
Mesin pengering alat makan bayi | 1.000.000 –2. 000.000 |
Jumping animal | 100.000 – 120.000 |
Baby tent | 150.000 – 300.000 |
Baby pool | 450.000 – 1.000.000 |
Babyfun mat | 600.000 – 1.000.000 |
Baby tunnel | 1.000.000 – 1.500.000 |
Home playground | di atas 6.500.000 |
Bumper box | 150.000 – 400.000 |
Kelambu | 50.000 – 120.000 |
*berdasarkan survei pada pertengahan tahun 2008
Tips Bisnis Penyewaan Keperluan Bayi & Anak
Berikut tips hemat bisnis jasa penyewaan keperluan bayi dan anak :
- Supaya tak merepotkan konsumen, Anda sediakan layanan antar dengan tambahan biaya tertentu.
- Agar menambah pemasukan, sewakan pula mainan untuk keperluan ultah anak, arisan keluarga dan di taman bermain atau day care.
- Ingat untuk meminta uang jaminan dari konsumen. Uang ini akan Anda kembalikan lagi bila masa sewa usai dan barang pembeli kembalikan dalam keadaan utuh seperti semula.
- Sesekali cobalah ikut garage sale. Siapa tahu ada perlengkapan bayi yang Anda jual di sana, biasanya box atau stroller. Bila ada, biasanya barang tersebut masih lumayan baru dan harganya juga miring atau murah.
Baca juga : Usaha Day Care Bisa Jadi Ladang Duit
Sekian info mengenai jasa penyewaan keperluan bayi dan anak, kami harap artikel ini mencerahkan kawan-kawan semua. Mohon artikel peluang bisnis untung besar ini kalian viralkan biar semakin banyak yang mendapat manfaat.
Add comment