Usaha Studio Foto Khusus untuk Anak

Apakah Anda hobi fotografer? Bila iya, hobi ini bisa Anda jadikan sebagai ladang menghasilan uang. Lalu caranya bagaimana? Anda bisa membuka usaha studio foto khusus anak-anak.

Usaha Studio Foto Khusus

Bisnis Studio Foto untuk Anak

Ingin mengabadikan si kecil yang sedang lucu-lucunya? Mungkin kamera digital bisa menjawab keinginan ini. Namun jika Anda ingin si kecil tampil lebih menarik dengan berbagai gaya dan kostum. Maka studio foto khusus anak merupakan pilihan terbaik untuk Anda.

Di studio ini si kecil bisa jadi peri, superhero, tokoh kartun favoritnya, dll. Memang saat ini studio foto di luaran jumlahnya sudah banyak. Namun yang benar-benar khusus untuk anak-anak sepertinya masih dapat dihitung dengan jari.

Jadi bila memang pilihan jatuh pada studio foto khusus anak, maka Anda pun harus detail. Anda harus dapat membuat atmosfer yang nyaman pada studio, bersih sekaligus menyenangkan bagi si kecil. Ini bisa jadi pembeda dengan studio foto pada umumnya.

Izin Studio Foto Anak

Beberapa izin usaha studio foto khusus anak-anak yang harus Anda miliki :

  1. Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP).
  2. Surat Izin Usaha Perdagangan (SIUP) dari dinas terkait (Dinas Perdagangan dan Perindustrian).
  3. Izin Gangguan atau Hinder Ordonantie (HO).
  4. Surat Pernyataan tak keberatan dari tetangga yang diketahui oleh Lurah dan RT setempat. Surat ini sebagai persyaratan dapat surat Izin Gangguan dari Dinas Perizinan.

Simulasi Bisnis Studio Foto Anak

Berikut asumsi biaya untuk memulai usaha studio foto khusus untuk anak :

MODAL AWAL
Interior Rp 15.000.000
Peralatan fotografi Rp 50.000.000
Properti dan perlengkapan studio seperti kostum, variasi background, boneka, aksesori, dll Rp 20.000.000
Total modal awal Rp 85.000.000
PENGELUARAN SEBULAN
Telepon, air, listrik Rp 1.000.000
Karyawan Rp 800.000
Fotografer Rp 2.000.000
Biaya perawatan alat dan perlengkapan Rp 1.000.000
Belanja properti (agar selalu up to date) Rp 2.000.000
Belanja bahan habis pakai (CD, kertas foto, dll) Rp 3.000.000
Total pengeluaran sebulan Rp 9.800.000
PEMASUKAN SEBULAN
Penghasilan sebulan :

Foto : Rp 300.000 / paket x 10 x 30

Rp 90.000.000
KEUNTUNGAN
Profit / keuntungan : Rp 90.000.000 – Rp 9.800.000 = Rp 80.200.000

Balik modal : Rp 85.000.000 / Rp 80.200.000 = 1 – 2 bulan

Tips Usaha Studio Foto Khusus

Berikut beberapa tips untuk memulai usaha studio foto untuk anak-anak :

  • Bikin suasana studio foto senyaman mungkin. Hal ini mengingat “klien-klien” Anda merupakan anak-anak. Bila suasana studionya nyaman maka anak-anak akan bisa menikmati sesi fotonya. Sehingga foto yang nanti dihasilkan akan tampak bagus. Jika foto bagus, konsumen akan puas. Akhirnya mereka pasti akan kembali menggunakan jasa studio foto Anda lagi.
  • Pilih fotografer yang terbiasa menghadapi bayi dan anak-anak. Ingat! Butuh ekstra kesabaran dan kerja sama unik antara fotografer dan anak-anak yang akan difoto.
  • Tawarkan hasil foto yang berbeda (lebih menarik) dengan studio foto lain. Seperti hasil foto dicetak dalam bentuk buku cerita menggunakan sampul hard cover.
  • Jika Anda menyukai fotografi, perdalam kesukaan Anda. Bila memungkinkan, Anda sendiri saja yang jadi fotografernya. Lumayan menghemat budget untuk membayar jasa fotografer bukan?

Baca juga : Cara Membuka Bisnis Pencucian Mobil dan Motor

Demikian informasi mengenai usaha Studio Foto khusus untuk Anak, semoga artikel kali ini bermanfaat untuk Anda. Mohon postingan peluang bisnis untung besar ini kalian bagikan supaya semakin banyak yang mendapatkan manfaat.

Add comment

Jasa Backlink

Berikut niche untuk jasa Backlink berupa Content Placement (CP) atau Guest Post di website kami ini :

Bisnis | Fashion | Gadget | Gaya Hidup | Kecantikan | Kesehatan | Kuliner | Motivasi | Otomotif | Pendidikan | Properti | Religi | Teknologi | Wisata | Jasa & Layanan | Olahraga | Hiburan | Finance | Makanan & Minuman (Kuliner) | Keuangan | Gagdet | Herbal | Musik | Seni | Buku | Interior | Movie | Traveling | Game | Programing | Hobi

Selengkapnya langsung kontak kami di sini

Your Header Sidebar area is currently empty. Hurry up and add some widgets.