Tips Memulai Bisnis Konveksi Door to Door

Anda baru mau jadi seorang pebisnis konveksi? Bila iya, Anda bisa ikuti tips memulai bisnis konveksi door to door yang ada di artikel ini. Simak smart bisnis hingga selesai agar dapat manfaatnya.

Tips Memulai Bisnis Konveksi Door to Door

Tips Memulai Bisnis Konveksi

Jika Anda memiliki keahlian mendesain dan menjahit pakaian, para konsumen bisa menentukan desain baju yang mereka inginkan. Dengan begitu, Anda tidak hanya menjual produk orang lain, tapi juga rnerintis produk pakaian Anda sendiri.

Mulai Usaha Konveksi

Berikut tips memulai bisnis konveksi yaitu :

1. Siapkan modal awal Anda

Untuk tahap awal cukup sediakan Rp 1.000.000 untuk membeli stok pakaian.

2. Survei

Survey di majalah, brosur belanja, atau internet mengenai mode pakaian terbaru yang ingin Anda beli. Jangan sampai ketika belanja Anda kebingungan mengenai brang-barang yang akan Anda beli.

3. Cari Pasar Grosir Terbesar dan Terlengkap

Tak perlu ragu untuk mencari barang hingga ke luar kota, Anda tetap bisa menyiasati margin keuntungannya. Anggarkan ongkos transportasi. Sekedar informasi, ada beberapa pasar yang menyajikan konveksi murah namun berkualitas :

  • Pasar Klewer-Solo,
  • Pasar Tanah Abang-Jakarta,
  • Pasar Seni Sukowati-Bali, dan
  • Pasar Beringharjo-Yogyakarta.

4. Pintar Menawar

Saat membeli, Anda harus pintar-pintar menawar. Untung-ruginya usaha Anda bersumber dari sini. Semakin banyak jumlah barang yang Anda beli, potongan yang diberikan pedagang akan semakin besar.

5. Tentukan Harga

Jika semua barang yang masuk dalam daftar Anda telah tersedia, segera tentukan harganya. Perlu dihitung pula biaya transportasi dan biaya lelah Anda. Ambil margin keuntungan Rp 10.000 sampai Rp 20.000 per item.

6. Manfaatkan Momen Khusus

Anda perlu memanfaatkan momen-momen khusus seperti Hari Raya Keagamaan untuk meraup untung lebih. Sediakan item lebih banyak dan variatif dibanding hari-hari biasa.

Momen seperti Lebaran Haji pun bisa Anda manfaatkan. Seringkali karena padatnya aktivitas di Mekkah, mereka tak sempat menyediakan oleh-oleh untuk tetangga maupun sanak saudaranya. Anda bisa menyediakan paket “oleh-oleh haji” dengan harga miring.

7. Sortir Produk

Kemas barang dagangan Anda dalam plastik bening supaya terkesan rapi. Sortir baju-baju tersebut berdasar kategori ukuran maupun jenis. Jangan lupa beri label harga baru.

8. Persiapan Lain

  • Buat buku catatan untuk mengecek stok barang Anda.
  • Siapkan tas besar sebagai tempat barang dagangan Anda.

Tips memulai bisnis konveksi di atas juga bisa digunakan untuk memulai usaha konveksi jilbab dan baju anak.

Tips Pemasaran Usaha Konveksi

Anda harus belajar bisnis konveksi secara total. Salah satu hal yang harus Anda pelajari yaitu cara pemasaran produknya. Berikut beberapa tips memulai bisnis konveksi terkait aktivitas pemasaran yaitu :

1. Buat Brosur

Buat brosur sederhana mengenai barang-barang yang Anda jual untuk disebarkan kepada relasi Anda.

2. Pemasaran Langsung

Anda bisa memasarkannya secara langsung, datangi orang-orang yang Anda kenal untuk menawarkan barang dagangan Anda. Anda juga bisa menitipkan baju-baju Anda di butik milik kenalan Anda dengan sistem konsinyasi atau penitipan barang yang diikuti dengan pembayaran secara kredit atau tunai.

3. Putar Keuntungan

Jangan biarkan uang hasil keuntungan diam di tempat atau hanya untuk menambah modal. Saatnya Anda mengepakkan sayap, pindahkan sebagian keuntungan / modal untuk biaya pemasaran. Anda perlu menambah jaringan hingga ke luar kota. Kirimkan sampel ke toko-toko konveksi yang merespon dengan baik.

4. Manfaatkan Situs Belanja Online

Jika usaha Anda sudah berjalan lancar, untuk menghemat biaya Anda bisa memanfaatkan situs belanja online seperti www.tanah-abang.com. Lewat situs ini, Anda bisa memilih pakaian yang Anda inginkan dari foto-foto yang ditawarkan.

Tinggal mengisi form belanja online dan mentransfer sejumlah uang ke bank yang ditentukan. Meskipun ada biaya tambahan untuk transportasi, tapi bila di total Anda bisa menghemat biaya perjalanan dan biaya lelah.

Tips Promosi Usaha Konveksi

Berikut ini beberapa tips memulai bisnis konveksi rumahan dan door to door untuk promosi :

  • Tawarkan ke relasi Anda. Manfaatkan momen saat ada acara berkumpul seperti pengajian, arisan, atau reuni.
  • Bila Anda memiliki keahlian menjahit, ini bisa dimanfaatkan sebagai promosi. Terkadang, konsumen sudah merasa cocok dengan model baju tertentu namun ukurannya tidak pas. Anda bisa membantu mengepas baju tersebut tanpa memungut biaya tambahan.
  • Anda juga bisa promosi bisnis konveksi online agar lebih meningkat omzet penjualan. Hal ini karena sekarang sudah jaman online, jadi kegiatan promosi juga bisa secara online.

Baca juga : Langkah Mudah Memulai Bisnis Sendiri

Demikian informasi terkait dengan tips memulai bisnis konveksi door to door, semoga post kali ini berguna untuk Anda. Kami berharap postingan tips bisnis ini kalian share agar semakin banyak yang memperoleh manfaat.

Add comment

Jasa Backlink

Berikut niche untuk jasa Backlink berupa Content Placement (CP) atau Guest Post di website kami ini :

Bisnis | Fashion | Gadget | Gaya Hidup | Kecantikan | Kesehatan | Kuliner | Motivasi | Otomotif | Pendidikan | Properti | Religi | Teknologi | Wisata | Jasa & Layanan | Olahraga | Hiburan | Finance | Makanan & Minuman (Kuliner) | Keuangan | Gagdet | Herbal | Musik | Seni | Buku | Interior | Movie | Traveling | Game | Programing | Hobi

Selengkapnya langsung kontak kami di sini

Your Header Sidebar area is currently empty. Hurry up and add some widgets.