Apakah ada [permalink]spesies serangga terbesar yang ada di dunia[/permalink]? Ada beberapa jenis serangga yang besar di dunia. Mau tahu serangga apa sajakah itu? Simak artikel fakta serangga / hewan merayap ini hingga selesai.
Jenis Serangga Terbesar di Dunia
Serangga (insecta) merupakan kelompok utama dari hewan beruas (Arthropoda) yang bertungkai 6 (3 pasang). Karena itulah mereka disebut pula Hexapoda dari bahasa Yunani yang artinya “berkaki enam”.
Serangga adalah hewan beruas dengan tingkat adaptasi yang relatif tinggi. Rata-rata serangga yang kita lihat ini punya ukuran kecil. Tapi ada beberapa spesies serangga yang ukurannya berkali-kali lipat dari yang umumnya kita saksikan.
Berikut ini beberapa spesies serangga terbesar yang ada di dunia saat ini :
a. Titan Beetle
Hutan hujan Amazon merupakan rumah bagi banyak kumbang besar. Salah satunya yaitu kumbang titan (Titanus giganteus) yang merupakan serangga terbesar. Serangga ini dapat tumbuh hingga lebih dari 16 cm panjangnya.
Mereka memiliki rahang yang dapat mematahkan pensil dan menurut laporkan dapat merobek daging manusia. Seperti umumnya kumbang lain, kumbang titan (titan beetle) juga bisa memancarkan suara mendesis keras saat terancam.
b. Giant Stick Insects
Masih di hutan Amazon, Giant stick insects / Giant walking stick adalah serangga besar lain. Serangga dari Asia Tenggara ini adalah yang terpanjang, dapat tumbuh sepanjang 61 cm atau 2 kaki.
Meski berukuran raksasa, namun serangga ini bisa menyembunyikan diri dari pemangsa di antara :
- cabang,
- ranting, dan
- dedaunan.
Beberapa spesies serangga ini bisa menghasilkan zat semprot berbau menyengat. Namun kebanyakan tidak berbahaya bagi manusia, dan serangga ini sering orang simpan sebagai hewan peliharaan.
c. Giant Weta
Serangga ini dapat mencapai panjang sekitar 4 inci atau 10,16 cm (tidak termasuk kaki dan antena). Dan beratnya lebih dari 70 gr atau setara dengan bobot seekor burung gereja. Serangga yang ada di Selandia Baru ini merupakan serangga besar yang punya kekerabatan dengan jangkrik.
d. Goliath Beetle
Berdasarkan ukuran berat dan besarnya, kumbang goliath (Goliath Beetle) termasuk spesies serangga terbesar. Pada tahap larvanya saja, bobot serangga ini bisa mencapai 100 gr.
Panjang kumbang jantan dapat tumbuh hingga lebih dari 10,16 cm atau 4 inci. Meski vegetarian di alam bebas, tapi kumbang asal Afrika ini pun sering memakan makanan anjing dan kucing.
e. Atlas Moth
Serangga yang dapat kita temukan di kepulauan Melayu ini memiliki ukuran sebesar burung. Sebegitu besarnya, hingga kepompongnya kadang-kadang orang gunakan sebagai dompet di Taiwan. Luas total sayap serangga ini dapat mencapai 387 cm2 atau 60 inci persegi, dan lebarnya sekitar 30 cm. Bahkan ulatnya saja dapat lebih dari 2,54 cm atau 1 inci tebalnya.
f. Tarantula Hawk
Tawon besar ini sangat ganas. Mereka biasa berburu dan memangsa laba-laba. Lebah ini mampu berburu dan memakan tarantula. Serangga ini punya kait pada kaki yang mereka pakai untuk mendapatkan mangsa.
Mereka juga memiliki penyengat yang panjangnya 0,85 cm atau ⅓ inci, dan merupakan sengat paling menyakitkan di dunia. Sebagian besar serangga ini jinak, kecuali kalau mereka ganggu.
g. Giant Burrowing Cockroach
Serangga yang nama lainnya adalah kecoa badak ini merupakan kecoa terberat di dunia. Kecoa ini sering orang jadikan sebagai hewan peliharaan. Ditemukan di Australia, serangga ini dapat hidup selama 10 tahun, dan dapat tumbuh hingga lebih dari 7,62 cm atau 3 inci panjangnya.
h. Queen Alexandra’s Birdwing
Merupakan kupu-kupu terbesar di dunia, Queen Alexandra’s birdwing dapat memiliki sayap yang lebarnya mencapai 30 cm. Dapat kita temukan di daerah terpencil di Papua Nugini, dan sekarang hewan lembut ini telah terancam punah.
i. Giant Water Bug
Serangga air raksasa ini disebut juga kutu buaya, karena sangat besar, dan panjangnya dapat mencapai 60 cm. Panjang serangga ini dapat menyaingi beberapa kumbang terbesar di dunia. Di kolam dan sungai tempat mereka tinggal, serangga ini merupakan predator rakus dan berbahaya karena memiliki gigitan yang menyakitkan.
Meski demikian, orang Thailand menganggap mereka sebagai makanan yang baik / lezat. Orang Thailand sering memanen dan mengumpulkan mereka dengan menggunakan lampu khusus penarik serangga.
j. Acteon Beetle
Acteon beetle adalah spesies lain dari kumbang raksasa di hutan hujan Amazon, Amerika Selatan. Kumbang ini panjangnya bisa mencapai lebih dari 5 inci dan bisa tumbuh sampai setebal 1,6 inci. Selain itu, serangga ini juga memiliki cangkang yang sangat kuat.
k. Japanese Giant Hornet (Jepang)
Serangga ini merupakan serangga besar. Tubuh serangga dewasa dapat sepanjang lebih dari 4 cm dengan lebar sayap lebih dari 6 cm.
Mereka memiliki kepala besar berwarna kuning dengan mata besar dan dada berwarna coklat tua serta perut berwarna coklat dan kuning. Lebah raksasa ini memiliki tiga mata kecil sederhana di atas kepala di antara dua mata majemuk besar.
l. Spesies Serangga Terbesar Lainnya
Selain di atas, berikut beberapa jenis serangga paling besar lainnya :
1. Kumbang Gajah Meksiko (Venezuela)
Rentang kehidupan kumbang gajah dewasa yaitu sekitar 1 – 3 bulan.
2. Laba-laba Unta Raksasa (Padang Pasir di Timur Tengah)
Laba-laba ini pernah ditemukan bersembunyi di dalam kantong tidur seorang prajurit.
3. Giant Lorg-Legged Katydids (Indonesia)
Dipercaya sebagai serangga terbesar di dunia.
4. Goliat Si Pemakan Burung (Hutan Hujan di Amerika Selatan)
Serangga betina selalu mempunyai pasangan, tetapi kadang-kadang berakhir dengan memakan pasangannya.
5. Giant Isopod (Teluk Meksiko)
Mereka tidak makan Doritos (merek keripik tortilla)
6. Chinese Mantis
Berasal dari Cina. Sekitar tahun 1895 diperkenalkan ke Amerika Utara sebagai sumber pengendali hama.
Baca juga : Serangga Tercantik yang Langka di Dunia
Sekian informasi perihal spesies serangga terbesar di dunia saat ini, semoga post kali ini bermanfaat buat Anda. Tolong artikel hewan paling dan fakta hewan merayap ini kalian bagikan biar semakin banyak yang mendapatkan manfaat.
Referensi :
- Planet Fauna
- Super Wisata