Serangga Paling Mengerikan dan Mematikan di Dunia

Apakah ada spesies serangga paling mengerikan yang ada di dunia? Ada beberapa jenis serangga yang paling mengerikan di dunia. Mau tahu serangga apa saja itu? Simak artikel fakta hewan merayap dan serangga ini hingga selesai.

Serangga Paling Mengerikan

Serangga Paling Mengerikan di Dunia

Mendengar istilah serangga, yang biasanya muncul dalam pikiran kita yaitu hewan kecil yang tampak tidak berbahaya. Dan semut juga dapat kita bunuh hanya dengan satu jari tangan.

Serangga yang biasa kita lihat sehari-hari misalnya semut. Ukuran hewan ini tak ada apa-apanya daripada ukuran tubuh manusia. Namun, ternyata serangga tak sejinak yang kita bayangkan.

Populasi serangga di dunia ini jauh lebih banyak daripada populasi manusia. Perbandingannya yaitu 1 manusia banding 1,5 juta serangga. Bila populasi serangga itu bersatu padu menyerang manusia, maka akibatnya dapat kita bayangkan seperti apa.

Selain itu, ada beberapa spesies / jenis serangga di dunia yang sangat berbahaya sekaligus mengerikan. Di antara spesies serangga paling mengerikan di dunia adalah sebagai berikut :

1. Lebah Penyengat Jepang

Lebah penyengat Jepang (Vespa mandarinia japonica) merupakan lebah yang berasal dari Jepang dan hidup di pinggiran kota Tokyo. Ukuran lebah penyengat ini luar biasa yaitu seukuran jempol orang dewasa, sehingga terkadang disebut lebah raksasa.

Bukan hanya ukurannya yang menyeramkan, lebah ini ternyata punya racun yang berbahaya. Semprotan racun lebah ini bisa melelehkan daging.

Selain itu, dalam racun yang mengerikan itu terdapat juga feromon. Feromon merupakan senyawa kimia yang berfungsi memanggil lebah sesamanya untuk datang dan bersama-sama menyerang mangsanya. Jadi, jika seekor lebah ini telah menyemprotkan racunnya, hampir dapat kita pastikan akan datang serombongan lebah lain yang akan ikut menyerang.

Lebah penyengat ini memang predator yang sangat sadis, terutama dalam dunia serangga. Seekor lebah ini biasa terbang bermil-mil untuk menemukan makanan bagi anak-anak mereka. Sering kali makanan tersebut juga adalah sarang lebah lain.

Saat menemukan sarang lebah lain, lebah penyengat Jepang ini akan menyemprotkan racunnya ke sarang lebah lain. Dan ribuan lebah penyengat Jepang lainnya akan segera berdatangan ke sana karena mencium feromon dalam racun tersebut.

Rombongan lebah penyengat Jepang akan menyerang lebah korban. Dan umumnya tak ada yang sanggup menghadapi serangan mematikan dari lebah ini. Kemudian, anak-anak lebah musuh yang tak berdaya akan lebah raksasa bawa ke sarangnya untuk mereka jadikan makanan bagi anak-anak mereka.

2. Semut Peluru

Semut peluru (Paraponera clavata) tinggal di hutan tropis, mulai dari Nikaragua hingga Paraguay. Di mana semut ini berukuran luar biasa, panjangnya mencapai 2 cm. Biasa tinggal di pepohonan, semut ini akan menyerang siapapun yang mereka anggap mengganggu.

Yang unik dan nyata, semut ini akan mengeluarkan suara desisan sebagai tanda peringatan. Di dunia semut, hanya semut peluru yang bisa mendesis.

Disebut semut peluru, karena semut ini punya sengatan yang luar biasa menyakitkan. Dikombinasikan dengan suara mendesis yang aneh, maka semut ini jadi salah satu monster atau serangga paling mengerikan dalam dunia serangga.

3. Semut Tentara

Semut tentara (Eciton burchellii) merupakan semut yang hidup di hutan Amazon. Ukuran panjangnya hanya sekitar 1 cm. Namun semut ini punya sengat yang besar dan kuat dan panjangnya setengah dari ukuran tubuhnya.

Yang mengerikan, kawanan semut tentara terkenal mampu menghabisi makhluk hidup apapun yang kebetulan mereka lewati, sebesar apapun ukurannya. Selain itu, karena mereka buta, semut ini juga tak pernah peduli sebesar apa ukuran hewan yang mereka habisi.

Disebut semut tentara karena satu koloni semut ini terdiri atas lebih dari 1 juta ekor. Dan seluruh koloni tersebut adalah batalion bergerak. Berbeda dengan semut lain yang biasa membuat sarang untuk tempat tinggal, semut tentara tak membuat sarang selain tempat tinggal sementara.

Saat ratu semut akan menetaskan telur, mereka akan berdiam sebentar di manapun. Lalu akan terus bergerak seiring jumlah mereka yang makin banyak.

Di hutan Amazon, koloni semut ini bagaikan karpet bergerak yang mematikan. Sambil merambat perlahan-lahan, pasukan berbahaya itu akan terus menghabisi semua hewan yang tak sengaja berpapasan dengan mereka.

Beberapa laporan menyebutkan bahwa hewan sebesar kuda sekali pun bisa bersih tinggal tulang saat bertemu dengan koloni semut ini.

Sebutan semut tentara memang sangat tepat untuk spesies / jenis serangga paling mengerikan ini. Karena mereka bersedia menggunakan badan mereka untuk menjadi apapun bagi kebutuhan koloninya, seperti menjadi :

  • benteng yang menahan serangan musuh,
  • atap untuk menghindari dampak cuaca buruk,
  • jembatan agar mereka dapat menyeberang dengan mudah sejauhapa pun, dan selama apapun.

Pendek kata, mereka sama sekali tak bisa dihentikan.

4. Lalat Bot

Lalat bot (Oestridae) dapat kita temukan di Amerika Tengah dan Selatan. Orang menganggap lalat ini yang paling berbahaya sekaligus paling mengerikan di dunia.

Mereka memiliki berbagai macam siklus reproduksi yang mengerikan. Dan di setiap akhir siklus reproduksi akan muncul belatung besar dan gemuk. Di mana belatung ini akan menempelkan diri pada daging hidup masing-masing inangnya. Tak sekadar menempel, mereka pun memakan daging sang inang hidup-hidup.

Sebutir telur lalat bot bisa ada di rerumputan. Kemudian kuda makan bersamaan dengan telur lalat biasa. Lalu, telur itu akan menetas dalam mulut kuda, karena panas tubuhnya. Setelah itu, lalat ini akan masuk ke dalam perut kuda. Dan akan memakan perut kuda itu dari dalam, hingga puas dan jadi gemuk.

Setelah siap, mereka tinggal mengikuti sistem pencernaan kuda. Dan belatung ini akan jadi lalat setelah keluar dari tubuh kuda. Lalu siklus awal akan terjadi lagi. Untuk lalat yang lahir dari kuda semacam ini disebut Lalat Bot Perut Kuda.

Namun, mangsa lalat mengerikan itu bukan hanya hewan, tapi juga manusia yang disebut Lalat Bot Manusia. Pada mulanya, lalat ini akan meletakkan telurnya di tubuh nyamuk atau lalat biasa. Di mana lalat biasa akan berusaha mendarat ke tubuh manusia.

Begitu mendarat, telur tadi secara tak sengaja akan jatuh ke tubuh manusia. Karena panas tubuh manusia, telur lalat akan menetas jadi larva. Larva lalat itu lalu masuk ke dalam kulit dan tumbuh besar di bawah kulit dengan perlahan-lahan sambil memakan daging manusia.

Yang lebih mengerikan, lalat berbahaya itu tak pemilih dan tak tinggal diam. Mereka bisa tumbuh di mana pun, tergantung di mana telur mereka terjatuh. Akibatnya, bisa saja lalat itu tumbuh di hidung, saluran air mata, bahkan di otak. Beberapa kasus mengerikan pernah terjadi menyangkut hal itu sampai menyebabkan operasi medis.

Baca juga : Serangga Paling Beracun di Dunia

Demikian informasi tentang spesies serangga paling mengerikan dan mematikan di dunia, semoga postingan ini membantu kalian. Kami berharap post hewan paling dan fakta serangga ini kalian bagikan biar semakin banyak yang mendapatkan manfaat.

Referensi : Planet Fauna

Leave a Reply

Alam Bumi dan Ruang Angkasa Ilmu Pengetahuan Kehidupan Prasejarah Sejarah Tubuh Manusia
Evolusi Makhluk Hidup
Evolusi Makhluk Hidup yang ada di Bumi
Kerajaan Pra Islam di Tatar Sunda
Kerajaan Pra Islam di Tatar Sunda
Enslikopedia Sistem Tata Surya
Enslikopedia Sistem Tata Surya Kita

Gaya Hidup

Belanja Fashion Herbal Sehat Cantik

Hobi

Hewan Peliharaan Koleksi Liburan Olahraga Otofun Seni

Menarik

Motivasi dan Inspirasi Parenting Teknologi Tips Lainnya Tips Pendidikan

Rumah Tangga

Furniture Ide Kreatif Kebun dan Tanaman Peralatan Tips Rumahan
Plugin Penting di WordPress
Plugin Penting di WordPress yang Layak Digunakan pada Website Bisnis
Cara Menggunakan PLN Mobile
Cara Menggunakan PLN Mobile untuk Beli Token dan Lainnya
Teknik SEO
Teknik SEO yang Terbukti Ampuh untuk Website
Search Engine Optimization
Search Engine Optimization atau SEO itu Apa?
Jenis Bahan Kain Tekstil
Jenis Bahan Kain Tekstil dalam Industri Fashion
Situs Penyedia Template PowerPoint
Situs Penyedia Template PowerPoint Gratis dan Menarik
Program Kejar Paket A
Program Kejar Paket A Setara SD
Jenjang Pendidikan Dasar
Jenjang Pendidikan Dasar di Indonesia Saat Ini

Fakta Fantastik

Alam Fantastis Fantastis Lainnya Hewan Fantastis Legenda Fantastis

Fakta Tokoh

Atlit Hebat Ilmuwan Hebat Ilmuwan Muslim Penemu Hebat Tokoh

Fakta Unik

Fakta Hewan Fakta Makanan Fakta Manusia Fakta Negara Fakta Tumbuhan

Paling di Dunia

Alam Paling Bangunan Paling Hewan Paling Seni Budaya Paling Tumbuhan Paling
Desa Wisata Kerajinan Kuliner Minat Khusus Religi Seni Budaya Wisata Alam Wisata Sejarah
Kuil Yunani Paling Terkenal
Kuil Yunani Paling Terkenal dan Termegah di Dunia
Negara Bersalju Terindah
Negara Bersalju Terindah yang Ada di Dunia
Patung Buddha paling Terkenal
Patung Buddha paling Terkenal yang Ada di Dunia