Notice: Fungsi _load_textdomain_just_in_time ditulis secara tidak benar. Pemuatan terjemahan untuk domain mythemeshop dipicu terlalu dini. Ini biasanya merupakan indikator bahwa ada beberapa kode di plugin atau tema yang dieksekusi terlalu dini. Terjemahan harus dimuat pada tindakan init atau setelahnya. Silakan lihat Debugging di WordPress untuk informasi lebih lanjut. (Pesan ini ditambahkan pada versi 6.7.0.) in /home/selarask/solehagus.com/wp-includes/functions.php on line 6114
Memilih Model Bisnis Internet yang Cocok - Soleh Agus

Memilih Model Bisnis Internet yang Cocok

Bagaimana [permalink]cara memilih model bisnis internet atau bisnis online yang tepat[/permalink]? Anda bisa mendapatkan jawabannya setelah membaca artikel ini. Oleh karena itu, simak artikel ini hingga akhir agar dapat jawaban dari pertanyaan Anda ini.

Memilih Model Bisnis Internet

Peluang Tak Terbatas

Sebenarnya peluang dan cara menghasilkan income / uang di internet itu tak terbatas. Setiap saat selalu ada suatu model atau cara baru untuk menghasilkan uang di internet. Ini bisa jadi informasi / kabar baik, tapi bisa juga berarti kabar tak baik. Kenapa?

Jadi kabar baik karena itu artinya peluang untuk sukses bagi setiap orang di bisnis internet sangat besar. Jumlah peluang menghasilkan uang di internet begitu banyak, sehingga setiap orang bisa ikut memulai bisnis di internet.

Kita selalu bisa menemukan peluang yang akan jadi jalan mencapai kesuksesan. Kue di bisnis internet sangatlah besar, cukup kita bagi untuk semua pebisnis di seluruh dunia.

Dan menjadi kabar tak baik karena jumlah peluang tersebut begitu banyak. Akhirnya seringkali orang yang baru memulai akan kebingungan peluang mana yang mau mereka kerjakan?

Ilustrasi Bisnis Internet

Sebagai ilustrasi di sini, kami mengibaratkan peluang bisnis internet sebagai kue.

Suatu ketika Anda dalam kondisi lapar lalu disodori 100 macam kue sekaligus yang tersusun di meja panjang. Anda hanya boleh mengambil 2 kue saja. Lalu kue mana yang akan Anda pilih dari 100 macam itu? Tentu Anda mulai bingung bukan?

Umumnya cara berpikir banyak orang yaitu harus memilih 2 macam dari 100 macam kue. Kebanyakan kita akan berusaha untuk melihat satu per satu dari 100 macam kue yang ada tersebut. Lalu berusaha memilih 2 macam kue yang paling menarik untuk kita.

Tetapi saat pelan-pelan melihat satu per satu kue, ternyata semua enak dan menarik. Semua adalah kue favorit Anda. Di sini, Anda mulai bertambah bingung. Anda semula sudah mengambil kue pertama yang Anda mau.

Tapi saat melihat lebih jauh ada yang lebih menarik, lalu Anda mengembalikan kue pertama yang sudah Anda pilih tadi. Kemudian mengambil yang Anda lihat lebih menarik tadi. Melihat lebih jauh lagi, ada yang lebih menarik, Anda batalkan dan kembalikan lagi kue yang Anda pilih sebelumnya.

Sambil jalan, Anda terpikir yang tadi Anda batalkan tadi sebenarnya sudah pilihan yang bagus. Lalu, Anda mundur lagi untuk mengambilnya.

Seiring berjalan Anda melihat satu per satu dari 100 macam kue, Anda sibuk membandingkan antara setiap kue. Anda makin bingung. Hingga akhirnya setelah 1 jam, Anda belum makan, karena hanya sibuk memilih 2 macam dari 100 macam kue.

Itulah kurang lebih yang terjadi di kebanyakan orang yang memulai bisnis di internet. Begitu banyak peluang yang menarik di internet. Di mana setiap peluang menjanjikan pendapatan puluhan bahkan ratusan juta. Lalu Anda mau mengerjakan semuanya. Namun karena keterbatasan waktu dan resources lain maka membuat Anda harus memilih.

Cerita Kesuksesan Pebisnis Internet

Banyak orang yang baru mulai memilih model bisnis internet biasa mencoba dari model satu ke model lainnya. Pilihan ini biasanya hanya berdasarkan mana yang paling mudah dan paling cepat menghasilkan uang paling banyak. Dan semua orang juga mau yang seperti itu.

Itu jadi penyebab utama banyak orang yang berpindah dari satu model bisnis ke model lain. Misalnya :

  • Anda mencoba AdSense setelah melihat pemain AdSense menunjukkan cek AdSense dari Google Rp 10 juta.
  • Lalu Anda berubah mencoba menghasilkan uang dari blogging setelah melihat pendapatan blogger yang menghasilkan lebih dari Rp 30 juta per bulan.
  • Kemudian berpindah melakukan PPC Marketing setelah melihat pemain PPC menghasilkan lebih dari Rp 5 juta per bulan dengan menggunakan Google Ads.
  • Setelah itu berpindah lagi mencoba membuat Membership Site setelah melihat seseorang bisa menghasilkan pasif income lebih dari Rp 50 juta per bulan.
  • Lalu perhatian mereka berpindah setelah melihat seseorang yang berhasil menghasilkan lebih dari Rp 9 Milyar dalam waktu 15 bulan dengan list building.
  • Trus mereka berpindah lagi mencoba menjual ebook / produk informasi setelah melihat seseorang bisa menghasilkan Rp 2 juta per minggu. Dapat uang sebesar itu dari menjual produk informasi yang tidak dibuatnya sendiri.

Cerita kesuksesan seperti di atas tak ada habisnya di dunia maya (internet). Itu menunjukkan bukti bahwa memang orang bisa menghasilkan uang begitu banyak dari bisnis di internet. Tetapi memilih model bisnis hanya berdasarkan mana yang bisa menghasilkan uang banyak dalam waktu singkat adalah cara yang keliru.

Memilih Model Bisnis Internet

Misalnya Andi baru mau memulai bisnis konvensional dengan membuat pabrik. Ini akan menjadi pabrik pertama yang Andi bangun. Mau buat pabrik apa? Pilihannya banyak, seperti pabrik :

  • baja,
  • semen,
  • sepatu,
  • plastik,
  • keramik,
  • furniture,
  • garmen / pakaian,
  • produk elektronik,
  • mainan anak-anak,
  • dan lain sebagainya.

Menurut Anda, apakah Andi akan memilih membuat pabrik? Apa berdasarkan mana yang paling mudah menghasilkan uang paling banyak atau berdasarkan kriteria lain? Coba pikir baik-baik.

Kita yakin orang tersebut akan memilih membuat pabrik apa yang mau ia buat selain berdasarkan prospek bisnis, juga mempertimbangkan faktor :

  • minat atau pengetahuan atau pengalaman yang ia milikinya;
  • ada orang yang dia kenal yang mengetahui seluk beluk pabrik yang mau dibuat.

Dan faktor terakhir inilah yang akan memperbesar kemungkinannya untuk berhasil.

Faktor Minat / Pengetahuan / Pengalaman

Demikian juga halnya dalam memilih model bisnis internet, kita perlu memilih model bisnis yang mempunyai prospek bagus. Tetapi yang lebih penting adalah memilih bisnis internet yang sesuai dengan minat atau pengetahuan atau pengalaman Anda.

Ini merupakan cara yang benar dalam memilih bisnis di dunia maya (internet). Dan faktor ini sangat penting dalam memilih :

  • model bisnis;
  • ceruk pasar (niche); atau
  • produk yang mau Anda pasarkan.

Menggali Ide Bisnis Online

Langkah utama dalam memilih model bisnis internet adalah menggali ide bisnis. Berikut beberapa langkah atau tahap dalam menggali ide bisnis online yang cocok untuk Anda sendiri :

1. Gali Potensi

Untuk yang pertama, Anda tulis apa saja aktifitas, topik atau kegemaran Anda. Apa saja yang membuat Anda merasa nyaman dan senang untuk melakukannya. Misalnya gemaran atau hobi Anda makan, nonton, traveling, sepakbola dll. Tulis saja tidak perlu protes dulu, jangan berusaha mempertanyakan keputusan Anda sendiri.

2. Pelajari Hingga Sedetil Mungkin

Setelah Anda tulis apa yang jadi minat dan hobi, sekarang pilih satu saja yang paling Anda suka. Lalu pelajari dan bergabunglah dengan komunitas yang sesuai dengan minat Anda itu. Bila belum dapat menemukannya, maka Anda buat sendiri saja komunitasnya. Gunakan facebook atau twitter khusus membahas itu. Misalnya “Kumpulan Penikmat Kopi”.

Pelajari juga segala hal yang berhubungan dengan tema tersebut. Misalnya kalau kopi yang enak itu seperti apa dan belinya dimana, cara meraciknya biar nikmat saat diminum dan lain sebagainya. Apa aja yang terkait dengan kopi. Intinya, jadilah master di bidang yang Anda sukai.

3. Cari Unsur Bisnisnya

Anda harus selalu yakin. Apapun bidangnya, pasti ada unsur bisnis di dalamnya. Tak ada satu hobby-pun yang tak bisa menghasilkan uang. Misalnya bila punya hoby tidur apa yang bisa dijadikan unsur bisnis. Jangan salah, sekarang banyak orang stress tidak bisa tidur. Bahkan beli obat ratusan juta hanya agar dapat tidur.

Dari situ Anda cari tahu bagaimana Anda bisa gampang tidur, gimana Anda bisa tidur pulas bahkan saat ada petasan di sebelahpun tidak akan bangun. Maka cari ilmunya dan jadilah master of sleeping technique.

Unsur bisnis bisa banyak bentuknya, mulai dari jualan :

  • ilmunya,
  • produknya,
  • aksesorisnya,
  • perangkatnya,
  • dan lain sebagainya.

Contohnya blogspot. Anda jualan produknya jelas tidak mungkin, karena blogspot sifatnya gratis. Maka Anda bisa jualan ilmunya. Blogspotnya memang gratis, tapi kalau tidak paham ilmunya atau tidak tahu cara pakainya, bagaimana bisa buat blog dengan blogspot.

Contoh lain, Anda yang hobby masak. Jangan cuma share resep saja, tapi sekalian :

  • jual panci yang paling cocok untuk masakan yang Anda buat,
  • jual bumbu siap pakai,
  • jual celemek cantik,
  • dan sebagainya.

Itu namanya jual Perangkat.

Jika Anda sudah mendapatkan ketiga point di atas, buatlah catatan khusus dan tempel di tempat kerja. Ini akan jadi blueprint sukses Anda nantinya. Setelah itu tinggal Anda belajar teknis untuk menjalankan strategi bisnis online Anda.

Misalnya Anda hoby minum atau penikmat kopi maka yang perlu Anda pelajari di antaranya adalah :

  1. Riset kata kunci untuk menentukan dalam hal apa orang mencari kata kunci kopi.
  2. Membangun blog atau website yang bertemakan kopi.
  3. Melakukan optimasi supaya saat ada yang mencari kata kunci (keyword) yang Anda target, maka website Anda ada di halaman 1.
  4. Menjalankan bisnis itu tergantung rencana yang sudah Anda susun.
  • bila toko online, maka belajarlah mengenai toko online;
  • kalau sebatas informasi, maka bisa ikutan program PPC;
  • jika Anda menemukan program affiliasi yang sesuai tinggal menyiapkan strategi penjualannya saja.

Setiap Kita Unik

Bagaimana memilih model bisnis internet / online yang cocok dengan kita? Jawaban dari pertanyaan ini hanya dapat kita jawab sendiri. Cocok menurut kita itu apa? Ketika mencari bisnis internet yang cocok ada pantangan yang mesti Anda patuhi. Pantangan itu adalah PROTES!!

Anda dilarang protes apapun saat melakukan pencarian. Seringkali Anda gagal dalam menentukan jalan akibat terlalu banyak protes. Biarkan dulu ide Anda itu mengalir.

Setiap pribadi adalah unik. Sehingga cara setiap orang untuk mencapai kesuksesan juga unik. Si Amar dapat menghasilkan ratusan juta dengan model bisnis yang ia lakukan. Tapi tak berarti Anda pasti cocok juga dengan cara itu. Sebaliknya bila si Amar gagal dalam membangun bisnis dengan cara X, tak berarti Anda juga pasti akan gagal.

Yang terbaik buat si Amar, tak berarti terbaik untuk Anda. Sebaliknya yang terbaik untuk Anda belum tentu terbaik bagi orang lain. Setiap orang harus mencari yang terbaik bagi dirinya. Jadi ini bukan mengenai menemukan model bisnis yang terbaik tapi menemukan model bisnis terbaik bagi Anda.

Kategori Model Bisnis di Internet

Setidaknya ada 5 model bisnis di internet yang saat ini banyak pebisnis online lakukan. Berikut model atau jenis bisnis online / internet yang ada saat ini :

  1. Jual Produk Anda Sendiri (Sell Your Own Product)
  2. Jual Layanan / Jasa Anda Sendiri (Sell Your Own Services)
  3. Affiliate Marketing
  4. Periklanan Kontekstual (Contextual Advertising)
  5. Site Flipping

Demikian info terkait dengan memilih model bisnis internet yang cocok, kami harap post kali ini bermanfaat untuk kalian. Tolong artikel internet entrepreneur ini kalian viralkan supaya semakin banyak yang mendapat manfaat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Affiliate Marketing Internet Entrepreneur Jualan Online SEO Situs Jualan Situs Klik Traffic Generation Website
Pola Hypnotic Closing
Pola Hypnotic Closing bagi Penjual Online Pemula
Strategi Viral Marketing
Strategi Viral Marketing untuk Mempromosikan Bisnis Online
Rekening Online Paypal
Rekening Online Paypal Alat Pembayaran Global

Hobi

Hewan Peliharaan Koleksi Liburan Olahraga Otofun Seni

Hunian

Bangunan Furniture Kebun dan Tanaman Rumah Tempat Tinggal

Menarik

Kecantikan Kesehatan Motivasi dan Inspirasi Parenting Tips Lainnya Tips Pendidikan

Rumah Tangga

Belanja Fashion Ide Kreatif Peralatan Perlengkapan Tips Rumahan
Meningkatkan Fungsi Otak
Meningkatkan Fungsi Otak secara Alami dengan Berpuasa
Mengurangi Lemak Tubuh
Mengurangi Lemak Tubuh secara Alami dengan Puasa
Manfaat Puasa bagi Manusia
Manfaat Puasa bagi Manusia yang Perlu Diketahui
Menurunkan Berat Badan
Menurunkan Berat Badan lewat Puasa
Vitamin C bagi Ibu Hamil
Pentingnya Vitamin C bagi Ibu Hamil dan Janin
Bahayanya Kotoran Lalat
Bahayanya Kotoran Lalat bagi Kesehatan Manusia
Bahaya Minum Kopi Saat Menyusui
Bahaya Minum Kopi Saat Menyusui
Pentingnya Air dan Oksigen
Pentingnya Air dan Oksigen Bagi Tubuh Manusia

Fauna

Fakta Hewan Hewan Fantastis Hewan Langka Hewan Legenda Hewan Paling Hewan Prasejarah

Sains

Alam Fakta Makanan Flora Manusia Semesta

Sosial

Bangunan Paling Fakta Negara Kehidupan Prasejarah Sejarah Seni Budaya Paling Tokoh

Teknologi

Gadget Komputer
Desa Wisata Kerajinan Kuliner Minat Khusus Seni Budaya Wisata Alam Wisata Religi Wisata Sejarah
Kampung Dinoyo
Kampung Dinoyo Bertumbuh Berkat Keteguhan Pengrajin
Pintu Gua Sigolo-Golo
Pintu Gua Sigolo-Golo bagai Hamparan Surga
Candi Arimbi Gerbang Keraton Majapahit
Candi Arimbi Gerbang Keraton Majapahit sebelah Selatan