[permalink]Berkenalan dengan jenis sepatu lari[/permalink] sangat penting sebelum melakukan lari. Lari adalah olahraga paling murah karena tidak membutuhkan alat-alat tambahan seperti bola, pakaian khusus, racket, bet dan helm.
Satu-satunya alat yang mutlak dibutuhkan seorang pelari adalah sepatu. Anda memang masih bisa berlari tanpa alas atau pembungkus kaki. Namun untuk mendapatkan kenyamanan sepatu adalah perangkat yang sangat penting.
Bagi atlet-atlet profesional, sepatu yang baik membantu meningkatkan prestasi. Bagi para penggemar lari yang tidak mengejar prestasi besar, sepatu yang baik membuat lari terasa nyaman. Walaupun bukan seorang pelari profesional, Anda perlu mengenal sepatu apa yang sebaiknya digunakan untuk berlari.
Bentuk Umum Jenis Sepatu Lari
Ketika ditanya tentang sepatu lari, tidak sedikit yang kesulitan membedakan dengan jenis sepatu olahraga yang lain. Masyarakat awam sering menyamaratakan jenis sepatu olahraga. Dari samping, ketebalan bawah sepatu lari semakin kecil dari tumit ke ujung jari. Lebar lapisan terluar dari sol bawah juga naik hingga ujung depan sepatu (sol belakang lebih tebal dan sol bawah naik hingga ujung depan sepatu).
Bentuk tersebut memberikan rendaman dan tolakan maksimal bagi kaki ketika sedang mendarat dan mengentak saat lari. Pada bagian atas atau pembungkus kaki, sepatu lari memiliki potongan yang rendah pada (di bawah) mata kaki (tidak menutup mata kaki). Material yang membentuknya pun biasanya terbuat dari bahan yang memiliki pori-pori agar kaki tidak panas dan gerah.
Berkenalan dengan Jenis Sepatu Lari
Berikut beberapa jenis dari sepatu lari
1. Road Running
Sepatu lari jenis ini didesain untuk berlari di atas permukaan rata dan keras. Sepatu ini juga bisa dikenakan untuk aktivitas sehari-hari. Bobotnya ringan dan fleksibel. Bantalan solnya juga empuk yang berfungsi meredam kejutan langkah kaki yang berulang-ulang. Sol bawah bagian luar relatif rata.
2. Trail Running
Sepatu jenis ini didesain untuk mereka yang gemar berlari di luar jalan raya (off-road). Bantalan atau sol bawah dibentuk untuk bisa mencengkeram dengan baik ketika pelari melewati jalur berbatu, berlumpur dan rintangan-rintangan yang lain. Sol bawah bagian luar cenderung bergerigi. Bagian penutup kaki terkadang terbuat dari material kedap air dan lumpur.
Sekian info terkait denganĀ berkenalan dengan jenis sepatu lari, kami harap postingan kali ini berguna buat kawan-kawan semua. Tolong artikel ini dibagikan biar semakin banyak yang mendapatkan manfaat.
Referensi:
- Serba Serbi Olahraga
- Jasa Pasang Banner