Pembahasan kita kali ini adalah berani gagal untuk sukses adalah penting. Mencoba dan gagal adalah hal biasa, selama Anda tidak pernah menyerah. Yakinlah Anda tidak akan pernah kalah. Tidak ada kata gagal yang ada hanya sukses dan belajar. Tidak peduli sebanyak apapun kegagalan yang terpenting Anda dapat bangkit kembali dari kegagalan tersebut.

Anda perlu tahu ternyata orang sukses itu lebih banyak gagalnya dari pada orang gagal. Mencoba dan gagal adalah belajar, hikmah kegagalan adalah mengulangi satu kali lagi dengan cara yang lebih baik, lebih cerdas dan lebih kreatif. Jika Anda bermimpi untuk sukses maka Anda harus siap untuk gagal karena kesuksesan dan kegagalan adalah satu paket.
Ibarat sisi-sisi pada mata uang logam satu sisi kesuksesan dan satu sisi kegagalan begitupun dengan hidup ini ada sedih dan ada bahagia karena adanya kesedihanlah Anda bisa merasakan kebahagiaan dan karena adanya kegagalanlah Anda bisa merasakan kesuksesan.
Berani Gagal untuk Sukses adalah Penting
Kegagalan adalah umpan balik atau kesempatan bagi kita untuk mengulang dengan lebih baik. Seorang pemenang sejati berani menghadapi kegagalan dan bangkit dari kegagalan tersebut.
Ingat! gagal adalah peristiwa Anda dan saya tidak pernah gagal yang gagal adalah peristiwa. Seorang gadis menggoreng tempe, tempenya gosong, yang gosong adalah tempenya dan bukan gadisnya. Kegagalan itu hanyalah peristiwa kita bisa mengulangnya kembali.
Ketika Anda ujian kemudian nilai Anda jelek yakinlah bahwa yang jelek adalah nilainya dan bukan Andanya. Jika Anda ujian dan mengalami kegagalan, lalu guru Anda mengatakan “Maaf nak Anda gagal”. Anda sampaikan kembali, “Maaf Bu/Pak, saya tidak pernah gagal, yang gagal adalah peristiwa, saya bisa mengulang di ujian lain yang akan datang!”. Lalu guru Anda berkata kembali “Tapi ini ujian akhir nak…?”. Maka Anda jawab “Tidak Bu/Pak ujian akhir sebenarnya adalah nanti di akhirat!”.
Sikap Terhadap Kegagalan
Dan yang sangat penting dari sikap kita terhadap kegagalan adalah jangan pernah berputus asa dari rahmat Allah SWT. Dan jangan bunuh diri karena bunuh diri ketika gagal adalah jalan pintas menuju neraka. Apakah Anda pernah mendengar berita tentang seekor ayam yang tewas gantung diri di kandangnya dan meninggalkan tiga ekor anak-anaknya, tentu tidak ada kan!
Yang jelas ayam saja yang tidak punya akal tidak pernah putus asa dan selalu tawakal kepada Allah SWT dengan hanya bermodalkan cekernya, masa Anda yang punya akal mudah menyerah dan berputus asa, malu dong sama ayam. Jangan pernah menyerah hadapi kegagalan mulai hari ini!
Thomas alfa Edison, Penemu bola lampu ketika ditanya oleh wartawan “ mas thomas apakah anda telah gagal sebanyak 9644 kali dalam membuat bola lampu”??!!! “ah tidak, saya tidak gagal saya hanya menemukan 9644 cara yang salah dalam membuat bola lampu, dan akhirnya saya menemukan cara yang benar !!!
Demikian info perihal berani gagal untuk sukses adalah penting, kami harap artikel ini bermanfaat buat Anda. Kami berharap postingan ini dishare supaya semakin banyak yang memperoleh manfaat.
Referensi: Motivasi dan Inspirasi