Menangkarkan Derkuku Kelas Lomba

Sebagian penggemar burung derkuku piawai menangkarkan derkuku yang dimilikinya. Jika hasil dari penangkaran sering diikutkan lomba dan meraih juara, otomatis akan semakin mengangkat nama penangkarnya. Harga derkukunya pun kian melambung.

Menangkarkan Derkuku

Menangkarkan Derkuku Kelas Lomba

Derkuku yang layak untuk ditangkarkan dan berpeluang menghasilkan anakan-anakan berkualitas mempunyai beberapa persyaratan penting. Saat menangkarkan derkuku selain soal kesehatan burung, penting dipertimbangkan juga kualitas atau dasar suara.

Tidak kalah penting sudah cukup umur untuk dikawinkan serta calon indukan yang akan ditangkarkan benar-benar diketahui jenis kelaminnya, jantan dan betina. Ketika yang dipasangkan ternyata jantan semua atau betina semua, perlu segera ada penjodohan ulang.

Penjodohan ulang derkuku yang ditangkarkan agar mampu menghasilkan anakan-anakan derkuku kelas lomba. Khususnya soal dasar suara, yakni diusahakan yang mempunyai suara tebal, kering dan bening.

Selain itu suara depan, tengah dan ujung juga dipilih yang bagus atau sesuai kriteria burung layak dilombakan. Suara depan derkuku yang bagus, lengkap, jelas dan menekan. Tengahnya panjang, membat dan bersih. Sedangkan ujungnya panjang, bulat dan bergema.

Beberapa derkuku pejantan kelas lomba ditangkarkan dengan dipasangkan betina cukup umur di kandang penangkaran. Derkuku yang dipilih minimal umur satu tahun untuk dijodohkan. Sebelum dijadikan dalam satu kandang, terlebih dahulu dikenalkan beberapa hari.

Caranya dengan ditempatkan di kandang penjodohan yang mempunyai sekat pemisah di tengah. Bisa juga dengan saling mendekatkan antara sangkar derkuku jantan dengan derkuku betina.

Bagi penangkar yang sudah biasa menjodohkan indukan pejantan dan betina akan bisa melihat tanda-tanda saling tertarik antara kedua calon indukan tersebut.

Ketika jadwal event lomba derkuku masih jauh, penangkar biasa menjodohkan derkuku jagoannya yang biasa diikutkan lomba. Soal perawatan anakan derkuku bisa juga dengan dititipkan di pasangan burung puter.

Perawatan Derkuku Kelas Lomba

Perawatan penting yang dilakukan untuk menangkarkan derkuku kualitas lomba, misalnya rutin diikutkan latihan bersama agar mempunyai mental bagus. Penjemuran juga rutin terutama di pagi hari. Ditambah lagi stok makanan berkualitas yang disukai harus tersedia di sangkar misalnya ada milet, godem dan beras merah.

Secara berkala, air minumnya dapat ditambah dengan vitamin C maupun B yang banyak tersedia di kios-kios pakan burung berwujud bubuk. Bisa juga diloloh dengan butiran jamu kering buatan pabrik. Jamu juga bisa biasa untuk jenis anggungan lain seperti perkutut dan puter.

Derkuku ketika dilombakan biasa terbagi dalam tiga kelas yakni Pemula, Junior dan Senior. Pemula ditujukan untuk burung belum pernah dilombakan, masih muda tapi sudah bunyi.

Kelas junior ditujukan bagi derkuku yang pernah berprestasi, namun baru tingkat daerah maupun regional. Sedangkan Senior yakni derkuku yang sudah biasa dilagakan di even nasional, rata-rata pernah masuk 15 besar, misalnya dalam Liga Derkuku Indonesia.

Baca juga : Cara Mudah dan Murah Budidaya Semut Jepang

Demikian info peluang usaha tentang menangkarkan derkuku kelas lomba semoga bermanfaat.

Referensi : Supriyadi, BSc Warga Ngrenak Lor Godean Sleman

Leave a Reply

Internet Entrepreneur Jualan Online Marketplace Penghasilan Online Rekening Online SEO Traffic Generation Website
Cara Kerja Program Afiliasi
Cara Kerja Program Afiliasi Yang Mudah Dijalankan
Bisnis Flipping Site
Bisnis Flipping Site Jual Beli Website dan Domain
Kesalahan dalam Memilih Niche
Kesalahan dalam Memilih Niche Bisnis Internet

Hobi

Hewan Peliharaan Koleksi Liburan Olahraga Otofun Seni

Hunian

Bangunan Furniture Kebun dan Tanaman Rumah Tempat Tinggal

Menarik

Kecantikan Kesehatan Motivasi dan Inspirasi Parenting Tips Lainnya Tips Pendidikan

Rumah Tangga

Belanja Fashion Ide Kreatif Peralatan Perlengkapan Tips Rumahan
Meningkatkan Fungsi Otak
Meningkatkan Fungsi Otak secara Alami dengan Berpuasa
Mengurangi Lemak Tubuh
Mengurangi Lemak Tubuh secara Alami dengan Puasa
Manfaat Puasa bagi Manusia
Manfaat Puasa bagi Manusia yang Perlu Diketahui
Menurunkan Berat Badan
Menurunkan Berat Badan lewat Puasa
Vitamin C bagi Ibu Hamil
Pentingnya Vitamin C bagi Ibu Hamil dan Janin
Jenis Bahan Kain Tekstil dalam Industri Fashion
Program Kejar Paket A Setara SD
Jenjang Pendidikan Dasar di Indonesia Saat Ini

Fauna

Fakta Hewan Hewan Fantastis Hewan Langka Hewan Legenda Hewan Paling Hewan Prasejarah

Sains

Alam Fakta Makanan Flora Manusia Semesta

Sosial

Bangunan Paling Fakta Negara Kehidupan Prasejarah Sejarah Seni Budaya Paling Tokoh

Teknologi

Gadget Komputer
Desa Wisata Kerajinan Kuliner Minat Khusus Seni Budaya Wisata Alam Wisata Religi Wisata Sejarah
Kampung Dinoyo
Kampung Dinoyo Bertumbuh Berkat Keteguhan Pengrajin
Pintu Gua Sigolo-Golo
Pintu Gua Sigolo-Golo bagai Hamparan Surga
Candi Arimbi Gerbang Keraton Majapahit
Candi Arimbi Gerbang Keraton Majapahit sebelah Selatan