Memilih Website untuk Meningkatkan Branding

Topik kita sekarang ialah Memilih Website untuk Meningkatkan Branding. Saat ini dunia online sudah sangat maju. Segala macam kegiatan sekarang sudah online semua baik dari belajar, bisnis, silaturrahim dan lain-lain. Oleh karena itu agar Anda tidak tertinggal dengan yang lain, Anda juga harus bisa mengikutinya.

Memilih Website

Website untuk Meningkatkan Branding

Salah satu yang harus Anda miliki dalam dunia online selain media sosial yaitu website. Karena sekarang website itu sangat penting apalagi bagi seorang pebisnis. Website secara umum yaitu suatu kumpulan dokumen atau file yang terhubung  dengan internet dan saling terikat.

Dengan adanya website Anda bisa membranding diri, bisnis maupun produk-produk yang Anda miliki agar dikenal oleh masyarakat umum. Website ini bisa menunjang keprofesionalan Anda dalam bisnis online maupun skill personal Anda. Anda juga bisa ikuti berbagai kiat smart bisnis online di sini.

Unsur Pembentuk Website

Pada dasarnya komponen pokok unsur pembentuk sebuah website itu ada 3 yaitu :

1. Domain

Sebutan yang digunakan sebagai penunjuk alamat untuk sebuah website. Dengan kata lain domain itu nama toko seperti pada bisnis-bisnis konvensional.

2. Hosting

Tempat penyimpanan file-file yang diperlukan oleh website seperti halnya gudang atau ruko pada bisnis konvensional. Untuk hosting harus dipilih yang benar-benar bagus, jangan sampai hosting ini sering down.

Karena akan berakibat pada tingkat pengunjung yang datang. Bila hosting sering down maka pengunjung akan sedikit atau berkurang. Hal ini akan menyebabkan tingkat penjualan juga berkurang.

3. Bahasa pemrograman (script)

Bahasa pemrograman ini merupakan sesuatu yang disimpan di dalam hosting. Bila dalam bisnis konvensional bahasa pemrograman ini merupakan produk yang akan Anda jual. Bahasa pemrograman ini berisi script website seperti theme / template website dan file-file yang berisi artikel.

Tipe Website

Untuk membuat website ada dua tipe atau dua macam yaitu website gratisan dan website berbayar. Website gratisan itu seperti blogspot.com, wordpress.com, tumblr.com dan masih banyak lagi. Sedangkan website berbayar itu seperti solehagus.com, sehatsuper.com dan lain-lain.

Bagi pemula yang belum memiliki modal untuk membuat atau memilih website berbayar maka gunakan website yang gratisan saja. Misalnya dengan membuat website di blogspot.com. Dari segi kualitas blogspot.com sudah cukup untuk membranding diri Anda. Dan juga cara membuat dan mengoperasikannya cukup simple.

Memilih Website Berbayar

Tetapi bagi Anda yang benar-benar serius dalam mempromosikan produk atau jasa Anda. Maka akan lebih baik apabila Anda membuat atau memilih website yang berbayar. Bila belum bisa membuat website, gunakan saja jasa pembuatan website profesional kami.

Berikut beberapa alasan yang mengharuskan Anda membuat atau memilih website yang berbayar.

a. Alamat website lebih sederhana

Bila Anda membuat website yang berbayar maka Anda bisa membuat root domain yang lebih singkat serta mudah diingat dibandingkan apabila Anda mempergunakan nama domain yang gratisan.

b. Website lebih mudah dalam mendapatkan peringkat search engine

Akan jauh lebih mudah untuk mendapatkan peringkat di search engine apabila website Anda mempergunakan domain yang singkat (domain Anda sendiri) dibandingkan menggunakan sub domain.

c. Website lebih bebas dan aman

Dengan memiliki website sendiri maka Anda akan lebih bebas dalam menuliskan konten di website, tidak terikat oleh suatu aturan tertentu. Berbeda bila Anda membuat website gratisan yang mengharuskan Anda patuh terhadap kebijakan dari tempat Anda membuat website agar tidak ditutup website Anda.

d. Website menjadi milik pribadi Anda sendiri

Bila Anda membuat atau memilih website berbayar maka website tersebut menjadi milik Anda pribadi, tidak tergantung pada orang lain. Anda bisa menggunakan website tersebut seumur hidup dengan catatan Anda tidak lupa untuk memperpanjang biaya sewanya.

e. Peluang mendapatkan hasil (income) dari website menjadi lebih besar

Ada beberapa pemasang iklan yang tidak mau memasang iklan mereka di domain yang gratisan, mereka lebih memilih memasang iklan di website yang menggunakan website berbayar.

f. Website terlihat lebih profesional

Pengunjung website Anda pasti akan lebih percaya bila Anda menggunakan website yang berbayar dibandingankan apabila menggunakan website yang gratisan. Dengan memiliki nama domain sendiri maka hal tersebut menunjukkan tingkat keseriusan Anda dalam berbisnis di internet.

g. Anda dapat memiliki email dengan nama website Anda

Apabila Anda memiliki nama domain sendiri maka Anda dapat membuat email dengan menggunakan nama domain Anda sendiri dan hal tersebut menunjukkan tingkat keseriusan serta profesionalisme Anda.

Demikian info tentang Memilih Website untuk Meningkatkan Branding semoga bermanfaat.

Leave a Reply

Internet Entrepreneur Jualan Online Marketplace Penghasilan Online Rekening Online SEO Traffic Generation Website
Cara Kerja Program Afiliasi
Cara Kerja Program Afiliasi Yang Mudah Dijalankan
Bisnis Flipping Site
Bisnis Flipping Site Jual Beli Website dan Domain
Kesalahan dalam Memilih Niche
Kesalahan dalam Memilih Niche Bisnis Internet

Hobi

Hewan Peliharaan Koleksi Liburan Olahraga Otofun Seni

Hunian

Bangunan Furniture Kebun dan Tanaman Rumah Tempat Tinggal

Menarik

Kecantikan Kesehatan Motivasi dan Inspirasi Parenting Tips Lainnya Tips Pendidikan

Rumah Tangga

Belanja Fashion Ide Kreatif Peralatan Perlengkapan Tips Rumahan
Meningkatkan Fungsi Otak
Meningkatkan Fungsi Otak secara Alami dengan Berpuasa
Mengurangi Lemak Tubuh
Mengurangi Lemak Tubuh secara Alami dengan Puasa
Manfaat Puasa bagi Manusia
Manfaat Puasa bagi Manusia yang Perlu Diketahui
Menurunkan Berat Badan
Menurunkan Berat Badan lewat Puasa
Vitamin C bagi Ibu Hamil
Pentingnya Vitamin C bagi Ibu Hamil dan Janin
Jenis Bahan Kain Tekstil dalam Industri Fashion
Program Kejar Paket A Setara SD
Jenjang Pendidikan Dasar di Indonesia Saat Ini

Fauna

Fakta Hewan Hewan Fantastis Hewan Langka Hewan Legenda Hewan Paling Hewan Prasejarah

Sains

Alam Fakta Makanan Flora Manusia Semesta

Sosial

Bangunan Paling Fakta Negara Kehidupan Prasejarah Sejarah Seni Budaya Paling Tokoh

Teknologi

Gadget Komputer
Desa Wisata Kerajinan Kuliner Minat Khusus Seni Budaya Wisata Alam Wisata Religi Wisata Sejarah
Kampung Dinoyo
Kampung Dinoyo Bertumbuh Berkat Keteguhan Pengrajin
Pintu Gua Sigolo-Golo
Pintu Gua Sigolo-Golo bagai Hamparan Surga
Candi Arimbi Gerbang Keraton Majapahit
Candi Arimbi Gerbang Keraton Majapahit sebelah Selatan